Pengawasan Scaffolding, Dalam pelaksanaan bekerja di area ketinggian memerlukan lantai kerja sementara dalam menunjang dan memudahkan pekerja dalam menyelesaikan pekerjaanya. Dukungan sarana bantu ini berupa scaffolding atau perancah, namun bekerja pada peranca ini memiliki resiko dan bahaya yang memungkinkan terjadinya kecelakaan kerja, cidera, kerukan alat hingga terhambatnya proses pekerjaan konstruksi.
Untuk meningkatkan kemampuan dan keterampilan dalam melakukan pekerjaan pengawasan dan inspektor pekerjaan serta peralatan scaffolding atau perancah secara aman di tempat kerja, perlu adanya pembinaan sesuai kepdirjen pembinaan pengawasan ketenagakerjaan no.KEP.20/DJPPK/VI/2004 tentang Kompetensi, kurikulum dan syarat peserta bimbingan teknis pengawas dan inspektor sertifikasi K3 scaffolding atau perancah.
Hal ini tertuang pada Keputusan Menaker Nomor 46 Tahun 2022 tentang Penetapan Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia Kategori Standar Kategori Konstruksi Golongan Pokok Konstruksi Khusus Bidang Operasi Scaffolding yang terdiri dari Membuat Gambar Kerja Scaffolding,Menghitung Kekuatan Scaffolding,Membuat Rencana Biaya Scaffolding, Menyusun Jadwal Pelaksanaan Scaffolding.
Pelatihan ini berlangsung pada tanggal 13 – 15 November 2023 di Intercontinental Hotel, Dago Bandung. Keseluruhan peserta dari Pertamina Hulu Energi Jambi Merang yang berjumlah 15 orang.
Keseluruhan peserta diajak untuk mengetahui point-point dalam pengawasan pekerjaan scaffolding, membuat desain gambar, menghitung beban dan kebutuhan peralatan yang akan dipakai serta lain-lainnya agar pekerjaan aman dan selamat.
Berikut ini dokumentasi kegiatan pelatihan Pengawasan Scaffolding Sertifikasi BNSP :

Informasi Pelatihan dan Konsultasi :
(021) 2762 – 3629
Marketing Safetra Indonesia 0818 – 0532 – 4943
0813 – 8425 – 3270
Sosial Media ⇓
Website : www.safetra.co.id
Youtube : Safetra Indobesia
Instagram : PT Safetra Indonesia
Facebook : PT Safetra Indonesia
Tiktok : Safetra Indonesia
Twitter : Media.Safetra
Safetra Training Center, Bintaro Sektor 9
Jalan Elang VIII Terusan No 11 Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan

